Selasa, 02 Juli 2013

Analisis Wirausaha Sukses

Nama           : Syifa Nurhanna
Kelas           : 2SA03
Npm            : 17611002
Tugas          : Kewirausahaan#

Yasa Singgih (online shop Men’s Republic, kedai “Ini The Kopi”)

1. Kapan kasus memulai usahanya? Dimana? Apakah dengan usaha yang sama dengan yang sekarang?
            Yasa Paramita Singgih memulai usaha pertamanya pada tahun 2010 saat dia berusia 15 tahun, melalui facebook(online shop). Dia masih menjalankan usaha yang sama namun iya menambah usaha barunya yaitu membuka kedai kopi “Ini The Kopi”.

2. Apakah dia mengembangkan usahanya sebagai usaha mandiri?
            Iya dia mengembankan usahanya sebagai usaha mandiri.

3. Sumber modal awalnya adalah dana sendiri atau dari luar? Berapakah jumlahnya?
            Sumber modal awal usahanya berasal dari dananya sendiri, sebesar Rp. 4.000.000,-

4. Dimana pada saat awal memasarkan produknya?
            Yasa singgih memasarkan peroduknya melalui menawarkan kepada teman sekolahnya dan melalui jejaring sosial, situs online.

5. Apakah dengan menjual produk yg sama?
            Iya Dia menjual produk yang sama, menjual produk fashion pria dan wanita.

6. Siapa pemilik usaha tersebut dari sejak awal hingga sekarang?
            Pemilik usaha dari awal hingga sekarang adalah yasa singgih sendiri.

7. Apa bentuk kepemilikannya?
Bentuk usaha perseorangan adalah usaha yang hanya dipegang oleh satu orang dan jika terjadi masalah pada usahanya, dia sendiri yang menyelesaikan usahanya sendiri.
            Bentuk kepemilikan dari usaha yang Yasa Singgih jalankan adalah bentuk usaha perseorangan atau kepemilikan sendiri.

8. Berapa tenaga kerja yg dipekerjakan dari awal hingga saat ini?
            pada saat memulai usahanya dia bekerja sendiri tidak mempekerjakan karyawan.

9. Apakah ada orang yg ditunjuk sebagai ketua atau koordinator dalam kegiatan usaha? Bagaimana cara penunjukan ketua/koordinator tersebut?
tidak

10. Pernahkah ada prestasi yg dicapai oleh usaha tersebut?
            usahanya dimuat dalam majalah Elshinta pada tahun 2012 sebagai wirausaha muda dibawah 20 tahun dengan omset 30 juta sebulan

11. Apakah sistem manajemen yg dituju sampai sekarang?
            Sistem manajemen usahanya adalah mencapai keunggulan bersaing dengan produk fashion lain. Hal mendasar yang dilakukan adalah bagaimana sistem bisa mengkomodir setiap aktivitas bisnisnya. Selanjutnya bagaimana bisa mengimplementasikan sistem manajemen tersebut secara efektif dan efisien.

12. Menurut anda, apakah usaha tersebut sukses? Gunakan tujuh aspek kelayakan usaha!
            Iya menurut saya usaha ini terbilang sukses, berdasarkan tujuh aspek kelayakan usaha
1)      Aspek Hukum, usaha ini memiliki hak cipta sendiri dari brand fashion yang dimilikinya.
2)      Aspek pasar dan pemasaran, Usaha yang dijalankan termasuk menembuh pemasaran yang dibilang cukup baik terutama dikalangan pemuda, dengan mempunyasitus website sendiri, hal tersebut memudahkan dalam proses pemasaran
3)      Aspek keuangan, usaha ini selalu memperhitungkan jumlah investasi, biaya-biaya , dan keuntungan yang akan diperoleh
4)      Aspek teknik atau operasi, penjualan produk ini di tawarkan kepada anak-anak muda yang tidak terlepas dari gaya hidup yang memperhatikan fashion
5)      Aspek manajemen atau organisasi,
6)      Aspek ekonomi sosial, usaha ini sangat membantu dalam keadaan ekonomi.
7)      Aspek dampak lingkungan, usaha ini juga memperhatikan keadaan lingkungan, tidak menimbulkan dampak kerusakan pada lingkungan.

13. Apakah menurut anda, akan bertahan lama dan berkembang? Jelaskan alasan nya!
            Iya,penjualan produk fashion ini akan terus berkembang karena disesuaikan dengan berkembangnya fashion yang semakin berfariasi dikalangan anak muda.

Karena anak muda dizaman sekarang tidak terlepas dari fashion.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar